3 Cara Mengubah Dokumen Microsoft Word DOCX Ke JPEG dengan Windows, Mac & Online Converter

Apakah bisa mengubah Dokumen Word berformat DOCX ke format JPEG secara langsung ?

Untuk mengubah atau Convert format DOCX ke JPEG, Anda harus mengubah format DOCX menjadi format PDF terlebih dahulu.

Namun bila Anda menggunakan Online Converter, Anda bisa langsung mengubah format DOCX ke JPEG secara langsung.

Bagaimana cara mengubah dokumen Microsoft Word DOCX ke JPEG di Windows, Mac, dan menggunakan Online Converter ?

Simak langkah – langkahnya di artikel Inpowin dibawah ini.

Cara Menyimpan File Dokumen Word dengan Format PDF

Cara Mengubah Dokumen Microsoft Word (DOCX) Ke JPEG

Berikut tiga cara mengubah dokumen Microsoft Word DOCX ke JPEG beserta langkah – langkahnya:

1. Cara Mengubah Dokumen Word (DOCX) Ke JPEG di Windows

Sebelum Anda Convert DOCX ke JPEG, Anda harus menyimpan file dokumen Word Anda dalam bentuk format PDF terlebih dahulu.

Berikut delapan langkah untuk menyimpan file dokumen Word dengan format PDF:

  1. Buka file dokumen Word dengan format DOCX yang ingin diubah menjadi JPEG
  2. Klik menu File pada Ribbon Microsoft Word
  3. Klik Save As pada menu pop-out pada bagian kiri halaman
  4. Setelah itu, klik dua kali pada This PC dan jendela File Explorer akan muncul
  5. Lalu, pilih lokasi penyimpanan untuk file Anda
  6. Selanjutnya, klik Save As Type dan menu drop-down akan muncul
  7. Pada menu drop-down tersebut, pilih PDF
  8. Lalu, klik Save

Setelah Anda berhasil menyimpan file dokumen Word Anda yang berformat PDF, lakukan serangkaian langkah dibawah ini untuk mengkonversi format PDF ke JPEG.

  1. Download dan Install PDF to JPEG Converter Free melalui Microsoft Store
  2. Setelah Converter tersebut berhasil di-Install, jalankan aplikasi tersebut
  3. Lalu, pilih File PDF Anda dan klik Open
  4. Kemudian, klik Convert pada aplikasi Converter

Bila file Anda berhasil di Convert, file tersebut akan tersimpan secara otomatis di lokasi penyimpanan yang telah Anda tentukan.

2. Cara Mengubah Dokumen Word (DOCX) Ke JPEG di Mac

Sama seperti pada Windows, Anda tidak bisa Convert dokumen Word yang berformat DOCX ke JPEG secara langsung.

Berikut enam langkah untuk menyimpan file dokumen Word dengan format PDF:

  1. Buka file dokumen Word
  2. Kemudian, pilih menu File pada Ribbon Microsoft Word yang terletak di atas kiri layar Mac
  3. Selanjutnya, pilih Save As untuk menyimpan dokumen dengan format baru
  4. Pada kotak dialog Save As, klik Format untuk meanmpilkan menu drop-down
  5. Setelah itu, pilih PDF
  6. Treakhir, klik Save untuk menyimpan dokumen Word dengan format PDF

Setelah Anda berhasil menyimpan dokumen Word dengan format PDF, ikuti langkah – langkah dibawah ini untuk mengubah format ke JPEG:

  1. Klik satu kali pada file PDF yang baru Anda simpan
  2. Kemudian pada menu drop-down, pilih Open With dan pilih Preview
  3. Selanjutnya, klik File
  4. Pada menu drop-down, pilih Export
  5. Setelah itu, klik Format
  6. Lalu, pilih JPEG
  7. Terakhir, klik Save

Baca Juga: 4 Cara Membuat Table Microsoft Word dengan Fitur Table

3. Cara Mengubah Dokumen Word (DOCX) Ke JPEG dengan Online Converter

Berikut beberapa Online Converter yang mampu mengkonversikan dokumen Word Anda yang berformat DOCX ke format JPEG:

3.1 Cara Mengubah Dokumen Word (DOCX) Ke JPEG dengan ConvertioCara Mengkonversi Format File Dokumen Word Dari Docx Ke Doc dengan Convertio

Kelebihan dari Convertio – Online Converter ini, menyediakan 17 bahasa dan menyediakan Converter Tools lainnya.

Berikut lima langkah untuk mengubah dokumen Word format DOCX ke format JPEG:

  1. Pada laman pramban Anda, ketik https://convertio.co/id/docx-jpeg/
  2. Klik Pilih File untuk mengunggah File
  3. Lalu, klik Konversi
  4. Tunggu hingga proses konversi selesai
  5. Terakhir, klik Download

3.2 Cara Mengubah Dokumen Word (DOCX) Ke JPEG dengan OnlineConverFreecara mengubah dokumen Microsoft Word DOCX ke JPEG

Anda bisa menggunakan Online Converter ini sebagai alternatif lain.

Kelebihan dari OnlineConvertFree – Online Converter ini, menyediakan Edit Tools dan cara penggunaan web tersebut.

Berikut lima langkah untuk mengubah dokumen Word format DOCX ke format JPEG:

  1. Pada laman pramban Anda, ketik https://onlineconvertfree.com/convert/docx/
  2. Klik Choose File untuk mengunggah File
  3. Lalu, klik Convert
  4. Tunggu hingga proses konversi selesai
  5. Secara otomatis, file JPEG Anda akan terunduh

Kesimpulan

Demikian tiga cara mengubah dokumen Microsoft Word DOCX ke JPEG di Sistem Operasi Mac, Windows, dan Online Converter.