4 Cara Memproteksi Dokumen Microsoft Word Dengan Password

Cara Memproteksi Dokumen Microsoft Word Dengan Password Dalam perkembangan digital yang semakin marak, orang-orang mulai banyak yang ingin melindungi data-data dan dokumen penting agar privasinya terjaga.

Aplikasi Microsoft Word yang termasuk software yang cukup populer di dunia, juga menyediakan fitur untuk memproteksi atau melindungi file-file Anda.

Dengan adanya proteksi yang baik pada dokumen,  sehingga Anda tidak perlu lagi khawatir untuk kehilangan atau kebocoran file yang menurut Anda penting tersebut.

Selain itu, pemproteksian file juga melindungi karya Anda dari dari tangan-tangan jail yang ingin menyalin atau menduplikasi tulisan Anda.

Baca juga:
cara mengubah teks ke huruf besar atau kecil word
cara membuat garis di word

Oleh karena itu, Kali ini secara khusus inpowin menyajikan untuk Anda cara memproteksi dokumen Microsoft Word dengan password untuk melindungi dokumen Anda.

Cara Memproteksi Dokumen Microsoft Word Dengan password

1. Cara Memproteksi file Microsoft Word Dengan password

Untuk menerapkan password pada saat akan membuka suatu dokumen Word, berikut cara memproteksi dokumen Microsoft Word dengan password :

  1. Buka dokumen Word yang ingin Anda berikan perlindungan atau proteksi menggunakan password
  2. Klik tab file yang berada di sudut kiri atas lalu pilih info.
  3. Kemudian klik protect document, lalu pilih Restrict Editing.
  4. Disebelah kanan akan tampil halaman Restrict Formatting and Editing
    • Cara Memproteksi Dokumen Microsoft Word Dengan Password
    • Beri tAnda centang pada Limit formatting to a selection of styles pada bagian Formatting restrictions
    • Beri tAnda centang pada allow only this type of editing in the document, ada bagian Editing restrictions
    • Pada bagian Start enforcement, klik Yes, Start Enforcing Protection
  5. Selanjutnya akan muncul jendela baru, pilih password pada protection method.
  6. Isi password pada kotak yang disediakan (kotak pertama untuk mengisi password yang ingin Anda gunakan, kotak kedua tulis ulang password untuk mengkonfirmasi).
  7. Klik OK.
  8. Harap tunggu beberapa saat hingga proses pemberian proteksi selesai
  9. Selanjutnya simpan dokumen dengan buka tab File lalu pilih Save.

Baca Juga: 5 Cara Memindahkan Item Ke Atas Atau Bawah Dengan Keyboard Microsoft Word

2. Cara Memproteksi Dokumen Microsoft Word dengan Password Agar Tidak Dapat di Edit dan di Salin

Berikut adalah cara memproteksi dokumen Microsoft Word dengan Password  yang dapat Anda lakukan untuk melindungi file dokumen Word Anda agar tidak bisa dirubah atau disalin oleh orang lain.

  1. Buka dokumen Word yang ingin diterapkan password saat pengeditan
  2. Klik tab File, lalu pilih Info
  3. Disebelah kanan, pilih Protect Document, lalu klik Restrict Editing
  4. Selanjutnya akan muncul tampilan jendela Restrict Formatting and Editing, yang berisi:
    • Formatting restrictions, yang berfungsi untuk membatasi format penulisan
    • Editing restrictions, digunakan untuk membatasi pengeditan atau penyuntingan
  5. Pada bagian Editing restrictions, beri tAnda centang untuk pada kotak allow only this type of editing in the document.
  6. Kemudian klik Yes, Start Enforcing Protection
  7. Selanjutnya akan tampil kotak dialog.
    • Pada kotak pertama isi password yang Anda inginkan untuk di terapkan
    • Pada kotak kedua, tulis kembali password sebelumnya untuk mengkonfirmasi
  8. Klik OK. Silahkan simpan kemudian tutup dokumen tersebut, penambahan password pada dokumen telah selesai dilakukan.

Apabila Anda penasaran dengan hasilnya, apakah berhasil atau tidak, silahkan Anda buka kembali dokumen Word sebelumnya Pilih menu View lalu klik Editing dokumen.

Catatan:

  • Apabila Anda ingin mengeditnya, klik Stop Protection pada kotak dialog yang tengah ditampilkan, masukkan password Anda, lalu Klik OK.
  • Cara diatas dapat digunakan pada Microsoft Word versi tahun 2007, 2010, 2013 dan sebegainya serta dapat pula diterapkan pada Microsoft excel dan powerpoint.

3. Cara Memproteksi Microsoft Word dengan Password Menggunakan fitur Encrypt

Cara Memproteksi Microsoft Word dengan Password Menggunakan fitur Encrypt

  1. Buka dokumen yang akan diberi password
  2. Pilih File kemudia klik info
  3. Disebelah kanan pilih Protect Document
  4. Klik Encrypt with password
  5. Masukkan password yang diinginkan, Klik OK
  6. Ulangi kembali password sebelumnya, Klik OK
  7. Kemudian Save Dokumen, dan proses telah selesai

Apabila Anda penasaran dengan hasilnya, silahkan buka kembali dokumen yang sebelumnya telah diproteksi, maka akan tampil kotak dialog yang memerintahkan Anda untuk memasukkan password.

Dengan kata lain, hanya Anda yang dapat membuka file tersebut.

4. Cara Memproteksi dokumen Microsoft Word menggunakan Folder dengan Password

Cara lain yang dapat dilakukan untuk melindungi dokumen yaitu meletakkannya dalam folder yang terproteksi dengan pasWord.

Berikut langkahnya:

  • Memaksimalkan fitur Folder Encryption

    1. Terlebih dahulu siapkan data yang ingin di enkripsi
    2. Klik kanan pada file tersebut dan pilih properties
    3. Selanjutnya pilih menu advanced.
    4. beri tAnda centang pada tulisan Encrypt contents to secure data
    5. Klik OK
    6. Terakhir centang juga pilihan Apply changes for this folder, subfolders and files.
  • Menggunakan bantuan aplikasi My Secret Folder

    1. Download dan instal aplikasi my secret folder
    2. Buka Aplikasi my secret folder dan  Klik Browse dan cari folder yang akan kamu rahasiakan atau buat folder jika belum ada folder.
    3. Klik Next dan Create a password untuk membuat password
    4. Kamudian klik OK
    5. Untuk membuka kunci, buka my secret folder kemudian masukkan passwaor yang telah dibuat sebelumnya
  • Menggunakan bantuan aplikasi Folder Lock

    1. Download dan aplikasi folder lock
    2. Pilih menu Enter Mater password, lalu masukkan password
    3. Pada menu lock folder, klik add items to lock
    4. Pilih Add files, add folders atau add drives.
    5. Klik OK. Maka folder tersebut akan tampil pada aplikasi folder lock

Catatan:

Jika simbol gembok pada bagian protection yang terdapat disebelah foldermu berwana hijau, berarti foldermu telah berhasil disembunyikan.

Apabila Anda ingin membuka atau menampilkannya, silahkan klik folder tesebut kemudian klik Protection (Off).

Dengan memastikan dokumen Word Anda terproteksi dengan password, maka Anda tidak perlu khawatir untuk menyebarkan dokumen tersebut ke internet.

Kesimpulan

Itulah 3 cara memproteksi dokumen Microsoft Word dengan Password untuk menjaga privasi dokumen untuk menghindari hal-hal yang tidak Anda harapkan.