Tank Tersakit Di Mobile Legends – Apakah kamu suka memainkan Hero Tank karena memiliki Damage yang besar dan bisa menjadi Crowd Control ?
Hero Tank di Mobile Legends yang terkenal ialah GatotKaca, namun kamu bisa mencoba Hero Tank lain yang tidak kalah hebatnya seperti Khufra, Johnson, dan Uranus.
Sudah banyak yang memainkan Hero Tank Johnson karena ia mampu mengubah dirinya menjadi mobil dan bisa membawa rekan satu tim ke arah lawan.
Hero Tank Kufra tidak kalah menariknya, dengan Skill Ultimate-nya yang mampu menarik musuh ke arah depannya.
Sedangkan Hero Tank Uranus, ia mampu memulihkan HP, menghilangkan Efek Slow, dan lainnya.
Tank Tersakit Di Mobile Legends
Berikut tiga Hero Tank tersakit di Mobile Legends versi Inpowin serta deskripsi singkat mengenai Skill pada tiap Hero.
1. Hero Tank : Khufra
Tank tersakit di Mobile Legends yang pertama ialah bernama Khufra ini bisa menjadi Tank, Support, Initiator, dan Crowd Control.
Khufra memiliki enam Skin yang salah satu Skinnya bernama Gentleman Thief dengan harga 749 Diamonds:
Skill Khufra
Berikut empat Skill milik Khufra dengan Skill Ultimate Tyrant’s Rage yaitu berupa menarik musuh ke arah depan Khufra.
Spell Curse (Pasif)
Pada skill Pasif milik Khufra ini, ia akan mengaktifkan SPell CUre yang ditinggalkan oleh Esmeralda tiap 12 detik dan memperkuat Basic Attack berikutnya,
Basic Attack yang diperkuat mendapatkan jangkauan serangan tambahan dan memberikan Magic Damage yang setara dengan +120% Total Physical Attack + 6% dari Mac HP target.
Jika Skill ini mengenai musuh, Basic Attack juga akan menyebabkan Efek Slow sebesar 30% selama 1.5 detik dan dapat memulihkan 8% dari Max HP Hero Khufra.
Tiap kali Khufra memakai Skill untuk menyebabkan Efek Crowd Control pada musuh, Cooldown Spell Curse akan berkurang selama 4 detik.
Tyrant’s Revenge
Skill kedua ini ialah Khufra menarik perban yang ada di lengannya untuk melompat ke arah yang telah ditentukan dengan memberikan Physical Damage setara dengan +1.5% Physical AT Tambahan.
Bouncing Ball
Skill ketiga milik Khufra ini berupa penggunaan perban untuk membungkus dirinya menjadi Magic Bouncing Ball dan meningkatkan Magic Defense dan Physical sebesar 30%.
Tiap kali Magic Bouncing Ball menyentuh tanah, ia akan memberikan Magic Defense setara dengan +2% Physical Attack Tambahan.
Tyrant’s Rage
Skill Ultimate Khufra ini berupa menarik kembali semua target musuh yang ada di sekelilingnya ke arah depannya dengan memberikan +100% Total Physical ATK dan menyebabkan Efek Slow selama 1.25 detik.
2. Hero Tank : Johnson
Hero Tank tersakit di Mobile Legends yang bernama Johnson ini bisa menjadi Tank, dan Crowd Control.
Johnson memiliki tujuh Skin yang salah satu Skin-nya bernama Jeepney Racer dengan harga 599 Diamonds.
Skill Johnson
Berikut empat Skill milik Johnson dengan Skill Ultimate Rapid Touchdown yaitu berupa menabrakkan mobil ke arah lawan dan menyebabkan Efek Stun:
Electro-Airbag (Pasif)
Skill Pasif milik Johnson ini berupa ketika HP Johnsong kurang dari 30% maka ia akan menciptakan Shield yang menyerap +700% Total Physical DEF selama 10 detik.
Bila kamu menggunakan Skill Electro-airbag ini, Efek ini memiliki 100 detik Cooldown.
Deadly Pincers
Skill kedua yang dimiliki oleh Johnson ini bernama Deadly Pincers yang dimana ia melemparkan Spanner ke arah yang ditentukan dan memberikan +200% Total Physical DEF pada musuh di jalannya.
Ketika musuh berada di area di mana Spanner mendarat, ia akan terkena Efek Stun selama 0.8 detik.
Electromag Rays
Pada Skill Johnson yang ketiga ini berupa Johnson mengangkat Shield-nya dan memberikan +40% Total Magic Power ke depan dalam area berbentuk kipas secara terus menerus.
Skill ini akan menyebabkan Efek Slow pada musuh sebesar 20% dan Skill ini juga daoat menggunakan Basic Attack secara normal ketika mengangkat Shield-nya.
Rapid Touchdown
Skill Ultimate Johnson memiliki efek Pasif yang dimana dapat meningkatkan Physical Defense sebesar 10% secara permanen.
Rapid Touchdown Skill dimana Johnson melompat dan berubah menjadi mobil dan berakselerasi seiring waktu.
Hanya 1 rekan dalam satu tim yang bisa masuk dalam mobil saat iaa dalam kecepatan rendah dan berjalan ke depan bersama Johnson.
Ketika mobil menabrak musuh dan meledak, hal itu akan menyebabkan Efek Stun pada musuh di sekitar selama 0.5 – 1 detik dan mmeberikan +160% dan +280 Total Magical Power berdasarkan kecepatan mobil.
3. Hero Tank : Uranus
Hero Tank tersakit di Mobile Legends yang bernama Uranus ini bisa menjadi Tank dan Regen.
Uranus memiliki enam Skin yang salah satu Skin-nya bernama Celestial Bastion dengan harga 899 Diamonds.
Skill Uranus
Berikut empat Skill milik Uranus dengan Skill Ultimate Consecration yaitu mampu menghilangkan Efek Slow, memulihkan HP, dan lainnya:
Radiance (Pasif)
Skill Pasif milik Uranus ini berupa penyerapan energi yang dihasilka noleh serangan yang diberikan padanya untuk memperkuat dirinya.
Ionic Edge
Skill Ionic Edge berupa pengeluaran Energy Blade yang mengitarinya dengan memberikan Damage pada musuh di sekitar dan menyebabkan Efek Slow pada musuh.
Ketika musuh terkena Hit, musuh akan mendapatkan Mark atau Tanda dari menerima Damage lebih besar dari Skill ini.
Transcendent Ward
Skill ketiga milik Uranus yang bernama Transcendent Ward ini dapat melakukan Charge ke tempat yang ditentukan dan menghasilkan Energy Shield.
Shield tersebut akan meledak dan memberi Damage pada musuh di sekitarnya.
Consecration
Skill Ultimate milik Uranus yang bernama Consecration ini mampu menghilangkan semua Efek Slow, memulihkan HP, dan memperoleh Movement Speed tambahan dengan durasi 8 detik.
Baca Juga: 3 Hero Mage Tersakit 2024 di Mobile Legends
Kesimpulan
Itulah ulasan singkat mengenai Top Three Tank tersakit di Mobile Legends versi Inpowin serta deskripsi singkat dari Skill tiap Hero Tank.
Apakah Hero Tank kamu termasuk di dalam artikel ini ?