Beasiswa Reguler LPDP | Cara Daftar dan Syarat Pendaftaran Terbaru 2024

LPDP atau Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (Indonesia Endowment Fund for Education) memiliki Program Beasiswa Reguler.

Bagi Anda yang ingin mendaftar Program tersebut, Anda harus mengetahui apa saja persyaratan yang harus dipenuhi.

Pihak Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) ini pun memiliki daftar khusus untuk Perguruan Tinggi dan Program Studi pilihan.

Sebelum mendaftarkan diri ke dalam Beasiswa Reguler LPDP, Anda juga harus tau mengenai Skema Beasiswa Reguler LPDP tersebut.

Inpowin akan mengulas informasi mengenai Beasiswa Reguler LPDP diartikel ini.

Beasiswa Reguler LPDP

Beasiswa Reguler LPDP

Berikut informasi seputar Beasiswa Reguler LPDP, mengenai Skema Beasiswa Reguler LPDP, Komponen Biaya, Perysratan Umum dan Khusus, dan Cara Mendaftar Beasiswa Reguler LPDP.

Reguler Scholarship LPDP

Beasiswa Regular dari LPDP ini diperuntukkan untuk Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah menyelesaikan :

  • Studi Program Diploma Empat (D4) atau setara dengan Sarjana (S1)
  • Studi Program Magister (S2) untuk beasiswa Doktor
  • Studi Diploma Empat (D4) atau Sarjana (S1) untuk beasiswa Doktor di luar negeri

Skema Beasiswa Reguler

Lalu, seperti apa Skema Beasiswa Reguler dari LPDP ini ? Simak Skema Beasiswa Reguler LPDP di bawah ini.

1) Beasiswa Reguler akan diberikan untuk jenjang pendidikan :

  • Program Magister satu gelar (Single Degree) dengan durasi studi paling lama 24 bulan
  • Program Doktor satu gelar (Single Degree) dengan durasi studi paling lama 48 bulan

2) Bagi Pendaftar BPI Reguler yang sudah memiliki dan meng-upload Letter of Acceptance (LoA) Unconditional atau surat diterima di perguruan tinggi tujuan dengan tanpa syarat harus memiliki satu Perguruan Tinggi Tujuan Luar Negeri maupun Dalam Negeri sesuai dengan daftar Perguruan Tinggi LPDP.

3) Bagi Pendaftar BPI Reguler yang belum memiliki Letter of Acceptance (LoA) Unconditional wajib memilih 3 Perguruan Tinggi Luar Negeri atau Dalam Negeri yang ada pada daftar Perguruan Tinggi LPDP dengan Program Studi yang serumpun / sejenis / sama.

Komponen Biaya

Berikut komponen – komponen biaya yang diberikan oleh pihak LPDP.

Apa saja komponen biaya yang diberikan?

Berikut komponen Biaya Pendidikan pada Beasiswa Reguler LPDP:

  • Komponen Biaya Pendaftaran
  • Komponen Biaya Tuition Fee atau SPP
  • Komponen Biaya Tunjangan Buku
  • Komponen Biaya Penelitian Disertasi atau Tesis
  • Komponen Biaya Seminar Internasional
  • Komponen Biaya Publikasi Jurnal Internasional

Berikut komponen Biaya Pendukung pada Beasiswa Reguler LPDP:

  • Komponen Biaya Transportasi
  • Komponen Biaya Residence Permit atau Aplikasi Visa
  • Komponen Biaya Asuransi Kesehatan
  • Komponen Biaya Hidup Bulanan
  • Komponen Biaya Kedatangan
  • Komponen Biaya Keadaan Darurat (bila diperlukan)

Khusus untuk Doktor akan mendapatkan Komponen Biaya Tunjangan Keluarga.

Persyaratan Beasiswa Reguler LPDP

Berikut persyaratan umum untuk pendaftaran Beasiswa Reguler LPDP:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Sudah menyelesaikan D4 atau S1 untuk Beasiswa Magister
  • Sudah menyelesaikan S2 untuk Beasiswa Dktor
  • Sudah menyelesaikan D4 atau S1 untuk langsung Doktor (dengan beberapa ketentuan)
  • Sedang tidak menempuh On Going Program Magister maupun Doktor
  • WNI yang telah menyelesaikan S2 tidak boleh mendaftar pada Program Beasiswa Magister
  • WNI yang telah menyelesaikan S3 tidak boleh mendaftar pada Program Beasiswa Doktor
  • Wajib melampirkan Surat Rekomendasi dari atasan yang sudah bekerja atau dari akademisi yang belum bekerja
  • Harus memilih Perguruan Tinggi dan Program Studi sesuai dengan ketentuan oleh pihak LPDP
  • Mengisi Profil Data Diri pada formulir pendaftaran online
  • Wajib menulis Personal Statement (tanpa format khusus)
  • Wajib menulis Proposal Penelian bagi pendaftar Program Doktor

Adapun persyaratan khusus Beasiswa Reguler LPDP, diantaranya :

  • Bersedia menandatangi pada Surat Pernyataan (format terlampir
  • Wajib memenuhi ketentuan batas usia bagi pendaftar pada 31 Desember di tahun pendaftaran : a) pendaftar Program Magister maksimal 35 tahun, dan b) penndaftar Program Doktor maksimal 40 tahun
  • Wajib mengunggah dokumen IPK atau Indeks Prestasi Kumulatif
  • Wajib mengunggah file sertifikat kemampuan berbahasa Inggris yang masih berlaku dan diterbitkan oleh IELTS, PTE, dan ETS
  • Wajib mengunggah surat keterangan menundah memulai Studi dari Perguruan Tinggi untuk pendaftar yang memiliki Letter of Acceptance (LoA) Unconditional

Cara Daftar Beasiswa Reguler LPDPBerikut beberapa langkah untuk mendaftar Beasiswa Reguler LPDP.

  1. Pendaftaran dilakukan secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP melalui Link  https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
  2. Kemudian, melengkapi data dan mengunggah semua file dokumen persyaratan pada formulir pendaftaran

Free Download Guide Book dan List Perguruan Tinggi Tujuan LPDP

Untuk lebih lengkpanya, Anda bisa unduh buku panduan dan melihat daftar Perguruan Tinggi Tujuan LPDP pada Link https://www.lpdp.kemenkeu.go.id/in/page/Beasiswa2021

Baca Juga: Cek Link UMKM Surakarta Terbaru

Kesimpulan

Demikian ulasan informasi mengenai Program Beasiswa Reguler LPDP.

Tinggalkan komentar